banner 728x250

Rudianto Tjen Sebut Semangat Gotong Royong Inti dari Pancasila

BE,TOBOALI- Hari Ulang Tahun PDI Pejuangan ke-50, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Pejuangan Bangka Selatan menggelar Senam dan Jalan Sehat bersama masyarakat Toboali, Sabtu pagi (20/05/2023).

Wakil Bendahara Umum DPP PDI Pejuangan yang sekaligus Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen ikut hadir membaur bersama masyarakat mengikuti Jalan Sehat Sabtu pagi.

Pak Rudi, sapaan akrab Rudianto Tjen mengatakan, ia sangat terkesan dengan keramahan masyarakat Toboali, antusias masyarakat dalam mengikut acara ini. Lanjut wakil rakyat 4 periode asal Negeri Serumpun Sebalai Bangka Belitung.

“Masyarakat Bangka Selatan ini luar biasa ramah-ramah, dengan penuh senyum dan rata-rata antusias sekali melihat menghadiri acara PDI Perjuangan dan saya bangga dengan masyarakat Bangka Selatan”, ucap Rudianto Tjen.

Momen seperti ini juga kita harapkan untuk membangunkan semangat teman-teman semua, apalagi hari ini bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas). Momentum ini PDI Perjuangan selalu berbicara tentang Nasionalisme.

Untuk itu, makanya Gelora Semangat Nasionalisme itu harus kita tingkatkan dan bahu membahu membangun Bangsa dan Negara ini. Ini aset yang luar biasa yang sudah dipersatukan dari Sabang sampai Merauke.

“PDI Perjuangan meyakini bahwa dengan Pancasila lah Indonesia masih tetap utuh sampai saat ini. Banyak pengalaman seperti Rusia yang tidak punya Pancasila bubar Yugoslavia dulu di Eropa timur bubar dan sebagainya. Kita tetap teguh, kita Pertahankan NKRI ini dari Sabang sampai Merauke tanpa ada satu celah yang bisa memisahkan kita,” tegas Rudianto Tjen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *